Cegah DBD Serang Santri, Dinkes Sumenep Lakukan Fooging

LUBANGSA SELATAN – Beberapa pekan ini banyak diberitakan di media massa tentang ganasnya serangan penyakit demam berdarah, yang melanda wilayah Madura, termasuk Sumenep.Hal ini mendapat perhatian penuh dari pihak pemerintah. Ahad kemarin (8/2) Dinas Kesehatan Sumenep melalui pihak pengelola Puskesmas (Pusat Kesehatan Masyarakat)Daerah Guluk-Guluk Sumenep melakukan pencegahan terhadap penyakit tersebutke beberapa daerah di Pondok Pesantren Annuqayah, baik pondok putra maupun putri.

Sekitar pukul 09:00 pagi, beberapa santri terlihat antusias mengikuti pelaksanaan pengasapan (fooging). Selama sekitar satu jam lamanya, petugas dari pihak Dinkes terlihat sibuk mengarahkan moncong mesin tersebut ke setiap sudut kamar para santri. Selanjutnya, juga melakukan pengasapan di area kediaman keluarga besar pengasuh K. Moh. Halimi Ishom.

Menurut Hariyadi, dua hari sebelumnya kantor PPA. Lubangsa Selatan menerima surat dari Pengurus PP. Annuqayah Pusat yang memberitahukan bahwa pada hari Ahad akan dilaksanakan penyemprotan untuk membasmi nyamuk-nyamuk yang merupakan cikal bakal terjadinya penyakit demam berdarah.[Iet/Lunk/Vil]
Share this video :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Duta Santri - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger